Konten adalah jiwa dari blog Anda. Tanpa konten yang segar, blog Anda akan terasa membosankan dan tidak menggairahkan bagi para pembaca Anda. Oleh sebab itu, tulis konten artikel yang segar dan bermanfaat agar blog Anda terasa hidup.
Agar tujuan tersebut tercapai maka konten artikel blog yang Anda tulis haruslah renyah dan sangat bermafaat bagi target pembaca Anda.
Mengapa harus renyah dan bermanfaat? Jawabannya adalah agar pembaca-pembaca blog Anda senantasa merindukan kehadiran tulisan-tulisan blog Anda selanjutnya.
Berbagai jenis sumber inspirasi konten artikel blog sudah dibagikan di artikel 6 Sumber Inspirasi Menulis Artikel Blog ini.
Setelah Anda menemukan sumber inspirasi yang kira-kira menggairahkan dan cocok dengan target pembaca Anda, kini saatnya Anda mulai menulis konten artikel blog.
Setidaknya ada 4 prasyarat agar Anda bisa menulis konten artikel yang segar dan bermanfaat bagi pembaca blog Anda.
Pilar #1 : Riset Mendalam
Anda harus meluangkan waktu untuk mencari bahan-bahan berkualitas sebelum menulis berdasarkan inspirasi yang Anda peroleh.
Proses pencarian bahan ini adalah bagian dari riset mendalam yang harus Anda lakukan sebelum menulis agar Anda bisa menyajikan isi tulisan yang mengandung data-data yang valid dan bermanfaat bagi pembaca Anda.
Riset mendalam ini bisa Anda lakukan dengan melakukan pencari di mesin pecarian semacam Google untuk menemukan data-data pendukung bagi artikel tulisan Anda nantinya.
Anda juga bisa menemukan data-data yang banyak di buku-buku yang relevan dengan tema blog dan artikel Anda.
Pilar #2 : Konten Artikel Yang Sistematis
Artikel yang Anda tulis haruslah ditulis secara sistematis agar pembaca Anda bisa membaca alur isinya secara runut.
Tidak mudah memang untuk menulis secara sistematis, akan tetapi dengan sering-sering berlatih dan mempelajari banyak tulisan dari blog-blog besar, Anda pasti bisa.
Pilar #3 : Bahasa Yang Mudah Dipahami
Harus Anda pahami bahwa ketika Anda menulis sesuatu di blog, Anda membagikan pemikiran Anda kepada dunia. Tujuannya tentu adalah agar pemikiran Anda bisa dipahami oleh banyak orang dan bisa memberikan kontribusi kepada orang banyak dari sisi opini, pengetahuan, ataupun sekadar pemberitaan tentang sesuatu.
Oleh sebab itu, sangat dianjurkan untuk menulis artikel blog dengan bahasa yang mudah dipahami.
Nah, agar pemikiran Anda tadi bisa disampaikan dengan bahasa yang mudah dipahami, sering-seringlah membaca buku.
Blogger yang baik adalah pembaca yang rajin.
Dengan sering-sering membaca buku, secara tidak langsung Anda sudah belajar untuk memahami bagaimana para penulis buku menyampaikan pemikirannya dengan bahasa yang mudah dipahami.
Anda tinggal belajar dari cara para penulis buku ini dalam membawa pemikiran mereka dalam bentuk tulisan.
Pilar #4 : Gaya Menulis Yang Tepat
Setiap orang adalah unik. Keunikan ini tentu akan muncul dari gaya menulis seseorang. Dan Anda adalah salah satu dari sekian milyar orang di bumi ini yang memiliki gaya menulis yang khas tentunya.
Namun, tidak setiap gaya menulis bisa diterapkan untuk setiap target pembaca blog Anda.
Misalnya, target pembaca blog Anda adalah anak-anak muda usia 18 – 24 tahun, tentu akan sangat cocok jika gaya menulis yang Anda lakukan adalah dengan gaya bahasa anak muda yang cenderung gaul dan santai.
Silakan pilih gaya menulis yang sesuai karakter diri Anda dan karakter calon pembaca blog Anda.
DEMIKIAN, 4 pilar yang bisa membantu Anda dalam menulis konten artikel yang segar dan bermanfaat bagi pembaca blog Anda.
Selamat menulis! ^^
One thought on “Tulis Konten Artikel Yang Segar dan Bermanfaat Agar Pembaca Selalu Merindukan Blog Anda”